Rumus Fungsi VALUE

Rumus Fungsi VALUE Dalam Google Sheets

VALUE adalah salah satu rumus fungsi yang bisa digunakan dalam Google Sheets. Rumus fungsi VALUE digunakan untuk mengkonversi atau merubah data yang awalnya merupakan format teks dalam bentuk tanggal, waktu, dan angka dalam bentuk tertentu menjadi nilai numerik atau angka biasa. Rumus dasar dari VALUE adalah sebagai berikut:

=VALUE(nilai yang dikonversi)

Tutorial Rumus Fungsi VALUE Dalam Google Sheets

Data dalam tabel di atas berisi berbagai macam format seperti nominal uang, waktu, tanggal, kombinasi kata dan angka. Semua data tersebut akan dirubah menjadi format angka yang akan menggunakan rumus fungsi VALUE

1. Ketik =VALUE( pada kotak formula

2. Klik cell A2

3. Klik ENTER kemudian sorot ke bawah cell B2 hingga cell B6

Kolom Result berisi hasil penggunaan rumus fungsi VALUE untuk data dengan berbagai macam format. Pada gambar di atas, terdapat rumus yang eror dengan tulisan #VALUE! , artinya data yang digunakan salah. Jadi, rumus fungsi VALUE tidak bisa membaca data berupa teks maupun huruf dengan kombinasi angka karena data tersebut tidak bisa dikonversi ke bentuk angka. Sementara format data yang lain berupa nominal uang, waktu, dan tanggal bisa menggunakan rumus fungsi VALUE.